Jembatan Kutai Kartanegara Runtuh

Berita Terbaru kali ini merupakan sebuah berita duka yang tentu saja membuat kita semua turut berduka cita dan bersedih. Runtuhnya Jembatan Kutai Kartanegara, tentu saja merupakan musibah yang menimpa kita semua. Sebuah kejadian yang terjadi tentu saja ada sebabnya, yang pasti Jembatan Kutai Karta Negara Runtuh ketika sedang diperbaiki. Kita bisa melihat Foto Video Jembatan Kutai Kartenegara Runtuh ,hancur,roboh dan ambruk.

Jembatan Kutai Kartanegara (Kukar) di Tenggarong, ternyata ambruk saat tengah diperbaiki. Informasi dari saksi mata di lokasi kejadian, ada sejumlah pekerja sedang beraktivitas di tengah jembatan sepanjang hampir 1 kilometer itu.

“Ada yang mengelas, ada yang mengencangkan kawat, dan ada yang memperbaiki lampu,” ujar salah seorang saksi mata Dendat Kukar.

Akibat adanya perbaikan ini, satu lajur jalan di atas jembatan ditutup sehingga mengakibatkan antrean panjang kendaraan. “Entah ambruknya karena kawatnya terlalu kencang ditarik atau apa, saya kurang tahu,” ujar pria yang berkantor di sekitar Jembatan Mahakam itu.

Dia menceritakan, situasi mencekam segera menyelimuti Tenggarong setelah jembatan runtuh. Suara teriakan terdengar di mana-mana. “Ada satu korban selamat yang saya temui, dia cuma nangis-nangis saja. Ngakunya naik mobil bersama temannya saat tercebur ke sungai,” tuturnya.

Dendat menyakini banyak korban tewas dalam insiden ini. Sebab sejumlah petugas membawa kantong-kantong mayat yang sudah ada isinya ke RS Parikesit menggunakan ambulans.

Empat Korban tewas saat insiden robohnya Jembatan Kutai Kartanegara diduga disebabkan karena empat korban tersebut tenggelam di Sungai Mahakam. Saat ini tim medis RSUD AM Parikesit, terus berupaya memberi pertolongan kepada 23 korban selamat dari insiden tersebut.

“Ya ada yang tenggelam, kalau untuk yang meninggal saat ini masih empat yang ada di sini,” kata petugas jaga RSUD AM Parikesit, Leli kepada okezone, Sabtu (26/11/2011) malam.

Lebih lanjut dia menambahkan, dari 23 korban yang selamat ditemukan sejumlah luka-luka disekujur tubuh korban berupa luka lecet akibat benturan. “Kalau korban luka ada yang lecet, “ singkatnya.

Dari data yang diperoleh dari RSUD Parikesit, Tenggarong, saat ini pihak keluarga korban berdatangan ke Rumah Sakit untuk melihat kerabatnya yang terluka maupun meninggal dunia. Sebagian korban tewas sudah dibawa pihak keluarganya pulang.

Korban tewas yang berhasil di identifikasi adalah:

1. Alusia (5 bln)
2. Fairus (22)
3. Agus (25)
4. Fadlan (19)

Hingga kini sudah 26 korban luka ambruknya Jembatan Kutai Kartanegara yang dirawat di RS. A.M. Parikesit, Tenggarong, Kutai Kertanegara. Humas RS. A.M. Parikesit, dr. Reny, mengatakan dari 26 korban tersebut, 10 orang sudah dibolehkan pulang, sedangkan 16 orang masih dirawat di RS. “Kami dan semua dokter akan stand by hingga besok di RS,” ungkapnya kepada Republika, Sabtu (26/11).

Sebelumnya Informasi dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyampaikan 19 orang luka-luka, termasuk 12 pria dan lima wanita. Sedangkan empat orang telah dinyatakan meninggal dunia. Termasuk tiga orang pria dan seorang bayi perempuan berusia enam bulan.

Selain itu, runtuhnya jembatan di Kutai ini juga menghanyutkan lima buah mobil dan 10 sepeda motor.

Semoga saja para korban akibat ambruknya Jembatan Kutai Kartenegara bisa segera sehat kembali, dan bagi yang meninggal dunia, kita harapkan dengan doa kita semua bisa mendapatkan tempat yang baik di sisi Tuhan. Keluarga yang tertimpa musibah dengan runtuhnya Jembatan Kartanegara bisa diberikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi kejadian ini.Semoga!

Video Jembatan Kutai Kartanegara Runtuh/Roboh
Jembatan Kutai Kartanegara Runtuh Jembatan Kutai Kartanegara Runtuh Reviewed by Imelda Pusparita on 9:47 AM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.